STUDI PASKA HUNIAN: KINERJA PENERAPAN ARSITEKTUR TERAPEUTIK PADA PANTI WERDHA Kasus studi: Sasana Tresna Werdha Caritas
Abstract
mengalami gangguan psikologis dan tercermin dalam bentuk kecemasan, stres, bahkan mungkin depresi. Gangguan psikologis pada lansia ini perlu ditanggapi secara aktif melalui terapi dan perlu didukung melalui suasana dan ruang yang memberikan kenyamanan secara psikis atau dikenal dengan lingkungan terapeutik. Implementasi arsitektur terapeutik telah lama dikenal pada perancangan arsitektur panti werdha dan secara konseptual, arsitektur terapeutik digunakan untuk meningkatkan kualitas hidup lansia secara pasif melalui ruang dan elemen-elemen arsitektur penyusun di dalamnya. Namun demikian, meskipun penerapan azas-azas terapeutik ini telah diupayakan pada panti werdha Sasana Tresna Werdha Caritas, pengukuran kinerjanya belum terukur secara empiris. Sebagai obyek studi, penelitian ini dilakukan di Sasana Tresna Werdha Charitas dengan menggunakan metode wawancara mendalam agar dapat terpetakan kinerja masing-masing fungsi ruang dan elemen-elemen arsitektur di dalamnya dari sudut pandang pengguna. Tolok ukur yang akan digunakan untuk mengolah hasil wawancara adalah kriteria (1) Homelike atau kenyamanan menyerupai rumah; (2) Pencarian jalan atau wayfinding; (3) Aksesibilitas; (4) Keamanan dan keselamatan. Sedangkan ruang-ruang yang akan diukur kinerjanya adalah toilet, kamar tidur, koridor, teras, aula, dan ruang berkumpul. Penelitian ini akan menghasilkan deskripsi kehandalan implementasi azas-azas arsitektur terapeutik yang bertujuan untuk melengkapi kajian paska hunian pada panti werdha dari sudut pandang pengguna. Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan perancangan yang menerapkan azas-azas terapeutik secara tepat sehingga dapat bermanfaat bagi para perancang, pengelola panti jompo dan para lansia secara umum.
Kata kunci: lingkungan terapeutik, terapeutik, panti jompo, arsitektur penyembuhan, paska hunian, arsitektur
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.36766/aij.v6i1.294
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
ISSN : 2549-080X
E-ISSN : 2807-4017