TINGKAT PEMENUHAN KEBUTUHAN RUANG TERBUKA PUBLIK DI TRIBECA PARK JAKARTA BARAT

Nilam Atsirina Krisnaputri, Carolina Setiawan

Abstract


Kebutuhan akan ruang terbuka publik di perkotaan terus meningkat, seperti halnya di Jakarta. Sayangnya, tingkat pemenuhan kebutuhan yang selama ini masih diperankan secara dominan oleh pemerintah dapat dikatakan masih jauh dari cukup. Seperti yang disampaikan oleh Merry Morfosa, S.T., M.T pada seminar tanggal 15 November 2017, di UKI Cawang, dengan judul “Ruang Publik Jakarta: Kemanakah Arahnya?”
dipaparkan bahwa pemerintah masih terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan ruang terbuka publik melalui sasaran target RTH 30%. Di dalam penataan kembali fungsi-fungsi yang melanggar di tanah milik pemerintah, saat ini Pemda DKI sudah mulai mengajak pihak swasta untuk turut berperan serta melalui pengembagan kembali, dengan RPTRA sebagai salah satu contoh yang sudah cukup berhasil. Cara ini dinilai cukup cepat dan membantu, namun jumlah luas area yang didapatkan masih jauh dari cukup apabila hanya dengan pengembalian fungsi wilayah. Melihat permasalahan tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mencari alternatif untuk memenuhi kebutuhan ruang terbuka publik, yaitu dengan melibatkan pihak lain sebagai pemilik lahan sekaligus penyedia ruang terbuka publik, yang juga terkait dengan upaya mereka untuk memenuhi kebutuhan Koefisien Dasar Hijau (KDH) bangunan gedung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur, pengamatan serta validasi pada pengguna ruang terbuka. Untuk mempermudah prosesnya, maka dibutuhkan sebuah kriteria desain penyediaan ruang terbuka publik untuk diterapkan oleh instansi penyedia (pihak swasta), dengan tetap mengedepankan kenyamanan dari semua pengguna.

 

Keywords: ruang terbuka publik, kebutuhan, kriteria desain, pihak swasta.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.36766/aij.v3i2.95

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

ISSN : 2549-080X

E-ISSN : 2807-4017